Pemerintah Kota Palu

Wali Kota Buka Jambore Kader Posyandu Tingkat Kota Palu

Pemkot Palu – Wali Kota Palu H.Hadianto Rasyid, S.E menghadiri acara Jambore Kader Posyandu Tingkat Kota Palu. Acara dilaksanakan di Lapangan SMA Negeri 4 Palu jalan Bantilan pada Jumat 09-08-2024.

Hadir pula Kadis Kesehatan Kota Palu dr.Rahmat Jasin, Kepsek SMAN 4 Palu H.Syam Zaini dan sejulah pejabat Dinkes lainnya.

Dikesempatan tersebut, Walikota Palu menyampaikan bahwa pembangunan bidang kesehatan merupakan bagian dari pembangunan nasional. Kegagalan pembangunan kesehatan akan berdampak pada kegagalan pembangunan nasional.

Pembangunan kesehatan bertujuan agar tercapainya kemampuan hidup sehat bagi setiap penduduk, agar dapat mewujudkan derajat kesehatan masyarakat yang optimal. Pembangunan di bidang kesehatan mempunyai arti yang penting dalam kehidupan nasional dan daerah, khususnya dalam memelihara dan meningkatkan kesehatan.

Untuk mencapai keberhasilan pembangunan kesehatan, diperlukan pembinaan dan pengembangan sumber daya manusia sebagai modal dasar pembangunan nasional.

Pengembangan sumber daya manusia merupakan ikhtiar besar, sehingga tidak hanya dilakukan oleh pemerintah saja, tapi butuh dukungan dan keterlibatan masyarakat.

Upaya peningkatan derajat kesehatan masyarakat merupakan multi sektor, maka diperlukan program yang terpadu.

Program terpadu dalam bentuk pos pelayanan terpadu, menjadi wadah titik temu antara pelayanan profesional dari petugas kesehatan dan peran serta masyarakat dalam menanggulangi masalah kesehatan masyarakat.

Posyandu merupakan wadah untuk mendapatkan pelayanan dasar terutama dalam bidang kesehatan yang dikelola oleh masyarakat. Salah satunya kader kesehatan.

Kader kesehatan sebagai perwujudan peran serta aktif masyarakat dalam pelayanan terpadu. Dengan adanya kader, pelayanan kesehatan terpadu dapat lebih optimal, sehingga mampu mewujudkan masyarakat sehat.

Kader posyandu yang saya banggakan pembangunan kesehatan harus integratif, artinya masyarakat bukanlah sebagai objek, akan tetapi merupakan subjek dari pembangunan itu sendiri.

Pada hakikatnya kesehatan dipolakan mengikutsertakan masyarakat secara aktif dan bertanggung jawab.

Keikutsertaan masyarakat dalam meningkatkan efisiensi dan efektivitas pelayanan kesehatan.

Olehnya, saya berharap agar kader posyandu perlu mendapat pelatihan, Peningkatan pengetahuan, keterampilan dalam bidang kesehatan.

Saya berharap kepada kader posyandu, untuk membantu tenaga kesehatan di wilayah masing-masing.

Saat ini, pemerintah telah mencanangkan pekan imunisasi nasional, olehnya, saya meminta kepada kader agar ikut serta dan terlibat dalam pelacakan target imunisasi di wilayah masing-masing. Hal ini dilakukan, agar target imunisasi bisa tercapai seratus persen. Berikan edukasi dan informasi kepada masyarakat, pentingnya imunisasi karena banyak penyakit yang bisa dicegah dengan imunisasi.

Kader posyandu yang saya banggakan sebelum mengakhiri sambutan ini, saya menyampaikan apresiasi kepada kader posyandu, tenaga medis dan paramedis, dinas kesehatan kota palu, camat, dan lurah serta seluruh pihak yang telah berkontribusi sehingga pekan imunisasi nasional dapat berjalan sesuai dengan rencana serta pembangunan kesehatan di kota palu berjalan dengan baik.

Selanjutnya, saya berharap imunisasi di kota palu harus tercapai seratus persen di tahun 2024. (SUF)

Scroll to top