Sekda Palu Hadiri Rapat Banggar DPRD Bahas Persiapan APBD 2026



PALU – Pemerintah Kota Palu melalui Sekretaris Daerah Kota Palu, Irmayanti, S.Sos., M.M. menghadiri rapat Badan Anggaran DPRD Kota Palu yang digelar di Ruang Sidang Utama DPRD Kota Palu, Senin (17/11/2025).
Rapat dipimpin Ketua DPRD Kota Palu, Rico AT Djanggola, dan dihadiri Kepala Dispenda Kota Palu Imran Lataha, SE, Plt Asisten II Setda Kota Palu Rahmat Mustafa, serta Plt Kepala Bappeda Kota Palu Dr. Ahmad Rijal Arma.
Agenda utama rapat tersebut adalah penyampaian saran dan pendapat Badan Anggaran kepada Wali Kota Palu terkait persiapan Rancangan Peraturan Daerah tentang APBD Tahun 2026.
Melalui rapat ini, DPRD dan Pemerintah Kota Palu diharapkan dapat menyelaraskan prioritas pembangunan serta memastikan penyusunan APBD berjalan sesuai ketentuan dan kebutuhan masyarakat.
(Sumber: Prokopim Setda Kota Palu).