Program Pembangunan Keluarga Kependudukan dan Keluarga Berencana Kota Palu
Wali Kota Palu H.Hadianto Rasyid S.E menghadiri sekaligus menyampaikan pencerahan pada acara Program Pembangunan Keluarga Kependudukan dan Keluarga Berencana. Acara dilaksanakan di aula kantor Kecamatan Palu Selatan pada Kamis 14-10-2021 pukul 09.00 wita. Hadir mendampingi sekaligus sebagai narasumber Ketua TP PKK Kota Palu Diah Puspita A.Md.Hadir pula Kadis Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Palu dr Royke Abraham, M.Kes sekaligus menyampaikan garis besar pertemuan. Selain itu, hadir pula Kepala BNN Kota Palu AKBP DR Baharuddin M.Si, Camat Palu Selatan Goenawan, S. S.T.P dan sejumlah pejabat lainnya.Acara tersebut bertajuk Semakin Mantap Bergerak (Bangga Kencana Semarak) Genre Kota Palu Mendukung Adipura.
Wali Kota Palu menyebutkan bahwa keberadaan Duta generasi berencana (Genre) memegang peran penting untuk menyosialisasikan bahwa keluarga adalah segala-galanya. Genre adalah suatu program dari singkatan “Generasi Yang Punya Rencana”.Program GenRe merupakan program yang dikembangkan dalam rangka penyiapan kehidupan berkeluarga bagi remaja melalui pemahaman tentang pendewasaan usia perkawinan sehingga mereka mampu melangsungkan jenjang pendidikan secara terencana, berkarir dalam pekerjaan secara terencana, serta menikah dengan penuh perencanaan sesuai siklus kesehatan reproduksi.
Seraya menambahkan agar kegiatan serupa juga dilaksanakan oleh P2KB di semua kecamatan dan kelurahan dan mendata semua Genre dan apa saja yang menjadi dasar dan kebutuhannnya. Bahkan ada upaya yang akan dilakukan oleh Pemkot Palu adalah memberikan bantuan modal usaha bagi generasi berencana.Hal senada juga disampaikan Ketua TP PKK Kota Palu dalam pemaparannya bertajuk Pendewasaan Usia Perkawinan. Program GenRe merupakan wadah untuk mengembangkan karakter bangsa karena mengajarkan remaja untuk menjauhi Pernikahan Dini.
Seks Pra Nikah dan NAPZA (Narkotika, Psikotropika, dan Zat Adiktif) guna menjadi remaja tangguh dan dapat berkontribusi dalam pembangunan serta berguna bagi nusa dan bangsa.Keberadaan duta Genre yang banyak didominasi dari kalangan remaja sekaligus menekan maraknya permasalahan remaja, dan yang yang paling menonjol adalah permasalahan seputar seksualitas.Persoalan HIV/AIDS, penyalahgunaan narkoba dan rendahnya pengetahuan tentang kesehatan reproduksi dan usia kawin pertama yang relatif masih rendah, masih menimpa remaja, sehingga peran duta Genre perlu terus digiatkan.
Sementara itu, Kadis Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Palu mengatakan, salah satu tujuan dilaksanakannya kegiatan ini yaitu untuk merangkul generasi muda atau kaum milenial dalam suatu wadah agar lebih terlibat dalam program Bangga Kencana khususnya dalam mensosialisasikan triad KRR (Say No To Early Marriage, No Sex Before Marriage, and No Drugs).
Sumber : Humas dan Protokol Setda Kota Palu