Wali Kota Palu Hadiri Perayaan HUT Gereja Toraja Tahun 2022
Palu, Wali Kota Palu H. Hadianto Rasyid, SE didampingi Ketua TP-PKK Kota Palu Diah Puspita A.Md menghadiri Perayaan HUT ke-33 Gereja Toraja Jemaat Moria Palu Tahun 2022, pada Hari Sabtu, 19 Februari 2022.
Dalam sambutannya Wali Kota Palu menyampaikan bahwa usia 33 tahun merupakan usia yang telah dewasa dalam misi pelayanan gereja, sudah tentunya diharapkan kepada seluruh anggota jemaat harus mampu menunjukan kebersamaan yang utuh, saling menerima antara satu dengan yang lainnya. Keluarga besar warga Toraja di Kota Palu hendaknya senantiasa menjaga rasa persaudaraan dan kebersamaan dengan seluruh masyarakat Kota Palu. Selain itu, saya berharap anggota Gereja Toraja Jemaat Moria Palu dapat secara bersama-sama membangun Kota Palu, silahkan sampaikan apa yang menjadi harapan jemaat, saya akan berusaha memenuhinya, karena itu adalah kewajiban pemerintah untuk memenuhi harapan-harapan masyarakat Kota Palu, tegas Wali Kota Palu.
Terima kasih atas apresiasi dan dukungan yang begitu besar yang telah diberikan oleh masyarakat gereja Toraja sehingga hari ini saya dapat menjabat Wali Kota Palu. Semoga Kasih Tuhan akan selalu menguatkan seluruh anggota Gereja Toraja Jemaat Moria Palu.
Hadir dalam acara perayaan ini yang dilaksanakan dengan Prokes begitu ketat antara lain, Ketua Umun Badan Pekerja Sinode Gereja Toraja Pdt. DR. Alfred Anggui, M.Th, PMG Jemaat Moria Palu Pdt. Ludia Lambe, S.Th. Pdt. Seberd Kelo, M.Th, para Penatua dan Diaken, dari unsur pemerintah hadir pula anggota DPR RI (Dapil Sulteng) Matindas J. Rumambi, S.Sos, anggota DPRD Kota Palu Marcelinus, Kalak BPBD Kota Palu Presley Tampubolon, SE, Plt. Kadis Kominfo Kota Palu Nathan Pagasongan, S.Sos. M.Si, Kabid Bimas Kristen Kemenag Propinsi Sulteng Kaleb Tokii dan unsur Babinsa dan Babinkamtibmas.