Pemerintah Kota Palu

Layanan Terpadu Sidang Itsbat Nikah Diharapkan Bantu Masyarakat Peroleh Legalitas Sah dari Negara

Pemkot Palu – Wali Kota Palu diwakili Asisten bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Kota Palu, H. Usman, SH.,MH menghadiri kegiatan Layanan Terpadu Sidang Itsbat Nikah oleh Pengadilan Agama Palu Kelas 1 A, di Rumah Jabatan Wali Kota Palu, Senin (26/08/2024).

Asisten Usman yang membacakan sambutan tertulis wali kota menyampaikan bahwa Acara ini merupakan bentuk perhatian dan kepedulian terhadap masyarakat Kota Palu.

Khususnya terhadap masyarakat Kota Palu yang telah terikat dalam perkawinan namun belum melaksanakan pencatatan perkawinan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Menurut asisten, perkawinan adalah ikatan yang sakral, bukan hanya di mata agama tetapi juga di mata negara.

Oleh karena itu, pencatatan perkawinan menjadi sangat penting untuk menjamin kepastian hukum bagi suami, istri, serta anak-anak yang lahir dari perkawinan tersebut.

“Dengan dilaksanakannya sidang itsbat nikah ini, diharapkan dapat membantu masyarakat kita untuk memperoleh legalitas yang sah dari negara atas perkawinan mereka,” harap asisten.

Olehnya, atas nama Pemerintah Kota Palu, asisten menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Pengadilan Agama Palu Kelas 1 A yang telah menyelenggarakan layanan terpadu ini.

Tentu ini adalah upaya yang sangat berarti dalam rangka memberikan kemudahan dan pelayanan terbaik bagi masyarakat Kota Palu, khususnya bagi mereka yang memerlukan pengesahan nikah di mata hukum.”

Semoga dengan terselenggaranya acara ini, hak-hak saudara dan keluarga bisa lebih terjamin, serta dapat memberikan kenyamanan dan keamanan bagi generasi penerus kita,” ungkap asisten.

Wali kota melalui asisten berharap kegiatan ini dapat terus berlangsung di masa yang akan datang dan menjadi bagian dari upaya bersama dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kota Palu.

“Semoga dengan niat yang baik ini, kita semua dapat terus melangkah maju demi terciptanya masyarakat yang lebih harmonis, adil, dan sejahtera,” tutup asisten. (IIM)

Scroll to top