Pemerintah Kota Palu

Deklarasi Anti Narkoba dan Launching Kelurahan Bersinar

Wali kota Palu, H. Hadianto Rasyid, SE memimpin langsung apel siaga deklarasi anti Narkoba pada Minggu, 6 Juni 2021 di halaman kantor Wali kota Palu. Kegiatan yang dirangkaikan dengan launching kelurahan Bersinar (Bersih dari Narkoba) dan jalan sehat dalam rangka Car Free Day ini dihadiri para Satgas K5 dari 46 kelurahan se-kota Palu.

Dalam sambutannya, Wali kota Hadi menyatakan apa yang dilakukan hari ini merupakan wujud penguatan agar kota Palu menjadi kota bersih khususnya bersih terhadap Narkoba, walaupun upaya ini bukan perkara mudah. “Olehnya dibutuhkan fokus bersama untuk melakukan secara masif penanganan Narkoba,” ungkapnya.

Ia berharap kepada semua Satgas K5 anti Narkoba untuk bekerja dengan sebaik-baiknya serta mampu melakukan koordinasi yang baik dengan unsur-unsur yang ada, karena dengan kerja sama apa yang direncanakan akan tercapai. “Semoga niat kita hari ingin mendapat penguatan dari Allah SWT dan kita diberi keistiqomahan dalam menjalankan tugas-tugas kita dan mewujudkan kota Palu yang lebih baik lagi,” tandasnya.

Sementara itu, Kepala BNN Kota Palu, AKBP. Dr. Baharuddin, SE.,M.Si mengatakan program kota Palu Bersinar ini mendapatkan anggaran yang cukup memadai dari Pemerintah kota Palu yaitu sekitar Rp. 3,7 miliar.”Angka ini adalah terbesar di Indonesia. Olehnya penurunan angka penyalahgunaan Narkoba di kota Palu sangat diharapkan dan menjadi harapan kita bersama,” katanya.

Ia mengatakan kegiatan ini merupakan sebuah langka maju Pemerintah kota Palu dalam menentukan arah kebijakan menekan angka penyalahgunaan Narkoba di kota Palu, dimana dari enam daerah rawan yang ada di provinsi Sulawesi Tengah, lima di antaranya berada di wilayah kota Palu.

“Semoga kebijakan ini membawa dampak yang signifikan sehingga masyarakat luas mendapat manfaatnya dan juga dapat menginspirasi daerah-daerah lain khususnya yang ada di Sulawesi Tengah dan di Indonesia pada umumnya,” harapnya.

Sumber : Humas dan Protokol Setda Kota Palu

Scroll to top